Syafrina MiaPutra Syah Aris R.2025-01-032024-08-15MLAhttp://103.209.1.147:4000/handle/PL029/2949Penelitian ini berfokus pada perancangan tata letak gudang penyimpanan PT. Global Intra Talenta dengan menggunakan metode class-based storage untuk meningkatkan efektivitas penyimpanan. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk merancang tata letak gudang yang lebih efisien sehingga dapat memaksimalkan penggunaan kapasitas gudang. Data penelitian diperoleh melalui observasi dan wawancara dengan karyawan PT. Global Intra Talenta. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan metode Class-Based Storage, yang membagi barang ke dalam tiga kelas berdasarkan tingkat permintaan dengan analisis ABC (pembagian kelas), yaitu Kelas A: Anacle, FWD SG, Kelas B: SSMC, Pand.Ai, dan Kelas C: Prospace, Quadrant, dapat meningkatkan efektivitas penyimpanan. Barang dengan permintaan tertinggi ditempatkan di dekat pintu masuk dan keluar, sementara barang dengan permintaan lebih rendah ditempatkan lebih jauh untuk memperlancar alur barang. Penggunaan rak penyimpanan juga direkomendasikan untuk meningkatkan kapasitas dan memudahkan penyimpanan barang berdasarkan kepemilikan.otherTECHNOLOGY::Industrial engineering and economy::Other industrial engineering and economicsTECHNOLOGY::Engineering physics::Other engineering physicsTECHNOLOGY::Materials science::Construction materialsAnalisis Perencanaan Tata Letak Gudang Pada PT. Global Intra Talenta Terhadap Efektivitas Penyimpanan Dengan Metode Class Based StorageArticleNIM4132011054KODEPRODI9999#Logistik_Perdagangan_Internasional