Analisis Parameter LoRa pada Sistem Monitoring Penggunaan Mesin Las

Repository Politeknik Negeri Batam

Date

2024-05-08

Authors

Kusuma, Ananta Boyke

Journal Title

Journal ISSN

Volume Title

Publisher

Abstract

Kegiatan monitoring pengerjaan mesin las yang masih diterapkan hingga saat ini umumnya masih konvensional yang menggunakan media kertas sebagai pencatatan pemakaian dan pemantauan langsung ke lapangan untuk monitoring pengerjaan pengelasan yang mana hal tersebut kurang efektif dalam segi waktu dan energi. Tidak banyak juga perusahaan yang menyediakan akses internet untuk area pengelasan mengingat umumnya jarak area perkantoran dan area pengelasan terpisah cukup jauh. Dikarenakan hal ersebut, industri membutuhkan suatu sistem yang lebih modern dan memiliki sistem komunikasi yang efektif untuk memantau dan melakukan pencatatan dari pemakaian mesin las yang andal walaupun tanpa koneksi internet. Tugas akhir ini dirancang berdasarkan permasalahan tersebut dengan memanfaatkan sistem teknologi IoT (Internet of Things) tanpa internet yang sedang maraknya digunakan pada akhir-akhir ini yaitu LoRa. Untuk menerapkan sistem komunikasi LoRa, tentunya ada beberapa parameter yang perlu dilakukan pengujian untuk meningkatkan keandalan komunikasi LoRa seperti frekuensi, spreading factor, bandwidth, dan coding rate. Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan pada Non LoS area dengan jarak 0-190 meter dan dengan mengacu kepada nilai RSSI dan packet Loss hasil pengujian parameter, nilai parameter yang baik didapatkan pada frekuensi 868 MHz, spreading factor 9, bandwidth 125, dan coding rate 4/5. Sistem dapat bekerja dengan baik digunakan untuk keperluan monitoring penggunaan mesin las.

Description

Keywords

Citation

IEEE

Endorsement

Review

Supplemented By

Referenced By