Multiwebsite Penjualan Produk Teknik dalam Kontrol Platform Manajemen Layanan Kontraktor

Repository Politeknik Negeri Batam

Date

2025-02-02

Authors

Syahida, Nadhila Hanifatu

Journal Title

Journal ISSN

Volume Title

Publisher

Abstract

PT XYZ, yang bergerak di bidang penjualan barang teknik dan pelayanan jasa kontraktor, menghadapi tantangan dalam pengelolaan operasional dan pemasaran produk. Untuk mengatasi masalah ini, perusahaan merancang dan mambangun dua komponen utama, yaitu multiwebsite penjualan produk dan platform manajemen layanan kontraktor. Sistem ini dibangun menggunakan metode Waterfall, framework Laravel, dan integrasi REST API. Multiwebsite penjualan produk dirancang untuk mengelola beberapa website toko online yang mewakili berbagai kelompok produk, dimana setiap website berfungsi sebagai toko online independen. Sementara itu, platform manajeman layanan kontraktor berfungsi untuk mengelola operasional internal perusahaan, termasuk pengelolaan layanan kontraktor, serta mengontrol seluruh website penjualan produk yang terhubung melalui API. Platform ini juga menyediakan informasi company profile dan menu promosi yang mengarah ke berbagai website toko online produk. Diharapkan, sistem ini dapat meningkatkan efisiensi operasional perusahaan serta memperluas jangkauan pemasaran produk.

Description

Keywords

Multiwebsite, Penjualan Produk, Manajemen Layanan, Laravel, REST API

Citation

IEEE

Endorsement

Review

Supplemented By

Referenced By