Analisa Perhitungan Jumlah dan Jarak Antara Airbag Pada Proses Launching Kapal Tongkang 330 Feet
Repository Politeknik Negeri Batam
Date
2024-07-10
Authors
Journal Title
Journal ISSN
Volume Title
Publisher
Abstract
Tahapan peluncuran kapal merupakan proses dalam pembuatan kapal yang menggunakan gravitasi atau
daya dorong. Dalam dunia pelayaran, metode peluncuran kapal memiliki beragam jenis, namun metode
peluncuran kapal dengan airbag yang paling banyak digunakan. Kelebihan metode peluncuran dengan
airbag yaitu penghematan waktu, penghematan tenaga kerja, fleksibilitas tinggi, dan tidak perlu biaya
perawatan yang mahal. Perhitungan jumlah dan jarak antara airbag sangat diperlukan, jika tidak
diperhitungkan bisa berdampak pada proses peluncuran kapal yang dapat merugikan pihak galangan
maupun pemilik kapal, tujuan dari penelitian ini adalah memperhitungkan jumlah dan jarak antara airbag
pada peluncuran kapal tongkang 330 feet. Studi literatur dari berbagai sumber diperlukan untuk menjadi
acuan dalam penelitian ini. Wawancara lapangan juga diperlukan untuk mengambil data yang diperlukan
untuk perhitungan yaitu ukuran utama kapal dan spesifikasi airbag yang digunakan. Setelah mendapatkan
data yang diperlukan untuk perhitungan, dapat melakukan perhitungan jumlah dan jarak antara airbag
berdasarkan C/B T 3837- 1998 shipbuilding industry standard. Setelah dilakukan perhitungan berdasarkan
C/B T 3837- 1998 shipbuilding industry standard, didapatkan jumlah airbag yang dipakai pada peluncuran
kapal tongkang 330 feet sebanyak 18 buah dan jarak antara airbag antara 6,66-11,78 meter.
Description
Keywords
TECHNOLOGY::Engineering mechanics::Other engineering mechanics
Citation
IEEE