PENGUKURAN DIMENSI SADDLE PRESSURE VESSEL DENGAN KONDISI SEBELUM DAN SESUDAH PROSES PENGELASAN (Studi Kasus: Accommodation Platform)

Repository Politeknik Negeri Batam

Date

2024-05-17

Journal Title

Journal ISSN

Volume Title

Publisher

Abstract

Bejana tekan dapat diartikan sebagai wadah penampung yang memiliki tekanan eksternal dan internal karena terdapat berat cairan yang ditampung. Untuk menahan tekanan eksternal yang terjadi pada pressure vessel maka dari itu dibutuhkan saddle pressure vessel sebagai penyangga. Peletakan saddle pressure vessel memiliki peran penting dalam mengurangi beban atau gaya eksternal yang diakibatkan oleh berat cairan yang ditampung (Novian Rizky, Miftachul Munir, dan Indrawan, 2023). Pengelasan sendiri memiliki gaya tarik yang terjadi akibat dari pelunakan selama proses pengelasan yang dimana hal ini menimbulkan nilai pergeseran (Nishimura. 2021). Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui besarnya pengaruh pengelasan terhadap nilai pergeseran yang terjadi, untuk mencegah besaran beban yang diterima oleh bejana tekan menggunakan alat total station Leica 16. Metode yang digunakan berupa data hasil pengukuran menggunakan total station yang selajutnya data tersebut akan dilakukan perhitungan antara nilai kordinat sebelum dan sesudah proses pengelasan untuk mengetahui tingkat signifikan pergeseran yang terjadi.Hasil pemantauan diperoleh bahwa nilai pergeseran saddle pressure vessel relative kecil, besar nilai pegeseran yang terjadi yakni pada sumbu X = - 0.0008, Y = -0.0004, dan Z = -0.0007 ini menunjukan bahwasannya tidak terdapat perubahan signifikan yang terjadi pada saddle pressure vessel setelah dilakukan pengelasan atau dapat dikatakan posisi saddle cenderung stabil.

Description

Keywords

TECHNOLOGY::Civil engineering and architecture::Surveying, SOCIAL SCIENCES::Statistics, computer and systems science::Informatics, computer and systems science, FORESTRY, AGRICULTURAL SCIENCES and LANDSCAPE PLANNING::Landscape planning::Planting design

Citation

APA

Endorsement

Review

Supplemented By

Referenced By