RANCANG BANGUN SISTEM PENGAJUAN CUTI KARYAWAN KB. BUKOPIN BERBASIS WEB

Repository Politeknik Negeri Batam

Date

2025-02-24

Authors

Gultom, Wantri

Journal Title

Journal ISSN

Volume Title

Publisher

Abstract

KB Bukopin adalah lembaga perbankan yang mulai beroperasi sebagai bank umum koperasi di Indonesia pada 16 Maret 1971. Namun, hingga saat ini, pengajuan cuti di PT. BANK KB Bukopin masih dilakukan secara manual, menggunakan formulir kertas atau Microsoft Excel untuk menyusun laporan cuti. Proses perijinan cuti dimulai dari pegawai mengisi formulir cuti setelah itu diproses oleh kepala cabang setelah di setujui oleh kepala cabang, kemudian dikirimkan berbentuk file scan kepada HRD yang berada di Jakarta. Persetujuan akhir diberikan oleh HRD dan dikembalikan kembali ke kantor cabang yang bersangkutan Web sehingga proses pengajuan pegawai kadang mengalami keterlambatan dan permasalahan dalam sistem operasionalnya. Tugas akhir ini bertujuan untuk membuat sistem pengajuan cuti online di PT. BANK KB Bukopin cabang Batam berbasis web menggunakan framework Laravel sebagai pengembangan sistemnya. Sistem ini juga dirancang menggunakan metode waterfall dikarenakan memiliki proses yang terstruktur dari proses satu ke proses selanjutnya. Kemudian untuk pengujian usability sistem ini menggunakan system usability scale (SUS) selain karena metode1ini cukup popular, metode ini juga lebih mudah digunakan dalam pengujian analisis pada sistem. Berdasarkan hasil analisis data dari hasil rekapitulasi pengujian kuisioner dengan menggunakan metode SUS yang telah diuji, oleh karena itu disimpulkan bahwa sistem pengajuan cuti karyawan di Bank KB Bukopin berbasis web mudah digunakan

Description

Keywords

Pengajuan Cuti, Web, Laravel, SUS

Citation

IEEE

Endorsement

Review

Supplemented By

Referenced By